Rasakan kesejukan udara di kawasan Sier Surabaya

Panas-panas setelah dari perjalanan panjang, ada satu jalan di kota surabaya yang memberikan rasa sejuk berbeda dengan lainnya. Kira-kira dimana ya? Yeah, jawabannya adalah di Kawasan Sier Surabaya atau nama lainnya adalah Surabaya Industrial Estate Rungkut.

kawasan Sier Surabaya
Foto kawasan Sier Surabaya (21/03/2020)
Tak hanya bagi warga yang tinggal di bagian Selatan Surabaya saja menanti-nanti kesejukan udara saat melalui kawasan ini. Warga daerah lain, bahkan non-Surabaya pun rela melalui kawasan industri itu untuk sekedar merasakan kesejukan udara di kawasan Sier Surabaya.

Baca Juga : Taman Persahabatan Surabaya

Di Kawasan rungkut industri Surabaya ini terdapat ratusan pohon yang tinggi menjulang dan masing-masing pohon tersebut memiliki daun yang lebat. Hal tersebut membuat kawasan ini menjadi sejuk.


Rasa sejuk itu bisa dirasakan oleh siapa saja yang melalui di kawasan SIER Surabaya seperti pejalan kaki, pengendara motor, dan bahkan sebagian pengendara mobil rela membuka kaca mobil sekedar merasakan kesejukan udara di kawasan Sier Surabaya.


Udara ruang yang nyaman nan sejuk, amatlah penting bagi kita. Selain menjaga kesehatan, memberikan rasa nyaman, juga bisa mendukung produktivitas kita dalam bekerja. Semua itu tidak lepas dari kebijakan Pemkot Surabaya untuk menjaga bumi Surabaya tetap hijau dan asri.


Beberapa langkah Pemkot Surabaya melalui Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) adalah terus menambah Ruang Terbuka Hijau seperti menanam pohon, membangun taman dan hutan, dan mengelola sampah yang baik.


Melalui akun resmi instagram lovesurabaya tertanggal 3 April 2020 berkepsen, “Pagi Surabaya. Segar udaranya, kangen lewat jalan ini, rungkut sier. Apa yang kamu rasakan pas kamu lewat sini?”


Dari postingan tersebut, lebih dari 200 komentar yang masuk antara lain adalah @Riz_142 “Udaranya segar saat siang hari panas2 berteduh juga saat hujan deras. Banyak kenangan juga dengan si doi,”


Akun lainnya oleh @Nfauzul “G’ sering lewat situ, Cuma pernah dulu lewat situ, Cuma pernah dulu lewat daerah situ. Hawanya sejuk sih, tapi g’ terlalu suka lewat jalanan situ, jalanannya riweh,”


Dari berbagai komentar ratusan komentar itu, tentu memiliki pendapat masing-masing. Ada yang suka dan ada juga yang tidak suka. Namun sebagian besar meraka menyatakan bahwa udara disana sejuk.


Jadi, bagi yang belum kesana masih tertarikkah mencoba melalui kawasan Sier? Jika iya silahkan atur waktu. Bisa ajak teman, sahabat, ataupun keluarga menikmati kesejukan udara di kawasan Sier Surabaya.

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar...